Thursday, October 9, 2014

Adab Wanita Ketika Haid

ADAB WANITA KETIKA HAID 

Hai sobat, kali ini aku ingin berbagi ilmu tentang haid. Mungkin ada di antara sobat semua yang belum mengerti tentang haid. Haid adalah peristiwa fitrah yang akan datang pada setiap wanita dan hal itu merupakan suatu pertanda bahwa seorang gadis sudah mulai beranjak dewasa. Seorang wanita yang sudah mendapatkan haid harus bisa merawat dan menjaga kesucian badannya, karena pada masa itu persoalan yang berhubungan dengan ubudiyah sudah menjadi tanggung jawabnya. 
Adab yang harus diperhatikan pada saat haid antara lain : 
1. Tidak Melakukan Shalat 
2. Tidak Berpuasa 
3. Tidak Membaca Al-Qur’an, Rosulullah Saw., pernah bersabda:”Jangan membaca bagi orang yang junub dan yang haid sesuatu (ayat) dari Al-Qur’an.” 
4. Tidak Menyentuh Mushaf, artinya diharamkan bagi wanita yang haid menyentuh Mushaf, yaitu lembaran yang bertuliskan kalamullah di antara dua lampiran. 
5. Tidak Memasuki Masjid, seperti sabda Rosulullah:”Sesungguhnya aku tidak menghalalkan masjid ini bagi wanita haid dan orang junub. (HR. Abu Daud). 
6. Tidak Melakukan Thawaf 
7. Tidak Melakukan Persetubuhan 
8. Tidak Melakukan Kemesraan, maksudnya tidak melakukan kemesraan bersama suaminya dengan anggota badan yang ada di antara pusar dan lututnya. 

Itulah beberapa adab yang perlu diperlhatikan saat haid. Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment